Visi dan Misi

Visi

Kelurahan Kampung Pondok memiliki visi sebagai berikut : INSPIRASI merupakan singkatan dari Integritas, Profesional, Kerjasama, Melayani masyarakat dengan baik.

Misi

Misi Kelurahan Kampung Pondok merupakan implementasi dari Visi yang telah diuraikan diatas dan juga garis besar dari program kerja Kelurahan Kampung Pondok, dimana misi tersebut adalah sebagai berikut :

  1. Memberi contoh yang baik dan kesesuaian antara ucapan dengan tindakan, jujur, kebenaran atau ketepatan dalam tindakan/ perilaku. Sesuai dengan nilai-nilai dan standar maupun aturan moral yang diterapkan oleh masyarakat dan Pemko Padang.
  2. Mendorong peran serta masyarakat dalam pengawasan program pemerintah melalui sistem pengelolaan pengaduan pelayanan publik.
  3. Melakukan pekerjaan sesuai dengan arahan aturan, sesuai profesi, kemampuan, dan berpegang teguh kepada nilai moral dalam masyarakat.
  4. Membangun relasi yang baik, fokus terhadap hal penting, fokus terhadap nilai yang positif, melakukan aktivitas manajemen yang baik dan mengarahkan skill dan pengetahuan secara konsisten
  5. Membuat rencana kerja yang baik, memotivasi dalam bentuk hal-hal baik, membuat manajemen waktu yang baik serta memperbaiki cara komunikasi agar menjadi lebih baik.
  6. Menciptakan suasana kerja yang nyaman, rajin komunikasi dan mengobrol dengan teman satu tim dengan melakukan aktivitas bersama di luar kerja, saling menjaga privasi serta tujuan bersama.
  7. Membantu memberikan solusi yang efektif memberikan pelayanan yang cepat dan tepat, menerima kritik dan saran positif dengan memperhatikan azas-azas kepentingan umum
  8. Menyediakan sarana dan prasarana yang dibutuhkan dalam pelayanan itu sendiri, serta selalu bersikap ramah, sopan, menjaga kesabaran.